SIMALUNGUN – Rapat perdana ormas berbasis massa, Sanopati 08 Kabupaten Simalungun hadir membantu masyarakat di Simalungun.
Sanopati 08 Simalungun gelar rapat perdana bertempat di Nagori Saran Padang, Kecamatan Dolok Silau, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada Selasa (1/10/2024) siang.
Rapat tersebut dipimpin oleh ketua DPD Sanopati 08 Simalungun, Henri Dens Simarmata. Rapat perdana Sanopati 08 Simalungun mengambil tema meningkatkan energi dan kekuatan sumber daya. Henri Dens Simarmata juga mengatakan bahwa sanopati 08 harus menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. “Kita harus menjaga kedaulatan NKRI,” ujarnya.
Lebih lanjut, Henri juga menghimbau Sanopati 08 Simalungun harus dapat menjaga keamanan, ikut serta membantu pemerintah khususnya di Simalungun yang memiliki motto Habonaron do Bona.
Kepada semua jajaran Sanopati 08 se-kabupaten Simalungun, Henri menegaskan bahwa kader Sanopati 08 harus berkarya dan membantu masyarakat Simalungun yang membutuhkan dan menghantar ke kantor pemerintahan apa bila ada oknum yang mempersulit bentuk apapun.
“Seperti pengurusan surat-surat penting yang seringkali kita dengar di pemerintahan yang mempersulit masyarakat sehingga menggagalkan usaha pengurusan surat-surat serta keluhan-keluhan warga yang tidak direspon oleh petugas dan aparat pemerintahan desa,” terang Henri kepada seluruh anggota Sanopati 08 Simalungun. (Sipayung)