WAHANAINFO | PEMATANGSIANTAR -Sebagai pekerja penjual lemang di sekitaran Pematangsiantar, Doni asal Tebing bisa mendapatkan hasil rata-rata 200 ribu tiap harinya.
Keseharian Doni sebagai penjual lemang keliling memang layak di acungkan jempol, setiap hari pulang pergi naik bus dari Tebing ke Siantar cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup dan mampu membantu orangtuanya.
Doni menyampaikan bahwa dia tidak akan sebagai pekerja terus-menerus, melainkan dia akan membuka usaha sendiri sebagai penjual lemang untuk mendapatkan hasil yang lebih.
“Saya sekarang sebagai pekerja makan gaji dari tokeh saya, saya berkeinginan suatu saat nanti saya akan buka usaha sendiri, agar hasilnya bisa lebih apalagi kalau saya sudah menikah nantinya” terangnya.
Saat ini mencari pekerjaan kan susah bang, apalagi kita hanya tamatan SMA sederajat, untuk memenuhi hidup sehari-hari yang terpaksa kita harus kerja, Karena kalau nggak kerja nggak makan, tutup pemuda yang berusia 22 tahun itu.(Rel/Dedy)